Bak remaja yang sedang dilanda asmara, ada pepatah "Cintailah bila kamu ingin dicintainya" (padahal nggak ada pepatah seperti itu). Itulah prinsip timbal balik yang saling menguntungkan. Bila kamu ingin mendapatkan uang ya kamu harus bekerja, bila kamu ingin pintar ya kamu rajin belajar, ingin bisa ya harus berlatih, bila kamu ingin dicintai ya kamu mencintai. Seperti itulah gambaran timbal balik google dengan blog kamu.
Tapi, darimana mereka bisa mengetahui blog kamu sehingga bisa membaca artikel-artikel yang telah kamu tulis?
Google Indonesia lah penyumbang terbesar dari pengunjung blog rata-rata yang ada di Indonesia. Coba bayangkan kalau tidak mesin pencari semacam google, akan blog kamu dikenal oleh orang banyak. Mungkin saja sih, tapi betapa capeknya kamu haru promosi ke semua orang agar berkunjung ke blog kamu. Kan bisa pakai iklan jadi nggak capek. Iya nggak capek tenaga kamu, tapi kan capek duit kamu buat pasang iklan dimana-mana. Jelas kamu tidak akan mendapatkan pengunjung yang banyak tanpa google.
Baru ada iklan yang ingin menawarkan dipasang diblog kamu saja kamu senangnya bukan main. Bahkan ditawari dengan harga yang relatif murah dan iklan akan dipasang diseluruh bagian blog (maklum, namanya juga iklan pertama). Kamu tidak ingat orang itu mau pasang iklan di blog kamu atas dasar pengunjung blog kamu yang sudah lumayan banyak, dan para pengunjung itu rata-rata dari mesin pencari yang dinamakan google.
Setidaknya berbalas budilah dengan google yang suduah membawa blog kamu menjadi dikenal banyak orang. Entah itu memasang banner google, memasang link google, update menuliskan perubahan-perubahan yang terjadi dengan google, atau yang paling mudah menuliskan artikel seperti yang bisa menggugah banyak blogger untuk mencintai situs nomer 1 dunia google.
Jangan pernah berharap kamu akan dicintai bila kamu tidak mencintai google. Belajar seo, mencari backlink itu memang sangat penting untuk pengembangan blog. Tapi jangan pernah lalaikan yang namanya google. Dialah yang paling berjasa di blog kamu.
Cintailah google dengan tulus bila blog kamu ingin dipinang oleh si Embah Google.
Salam,
Mas Kentir
setuju banget dengan cinta mbah google-nya :-)
iya Sob.,. love google
bener2 makasih banyak buat tulisannya... :)